FullDisk_1

Seringkali kita mendapatkan komputer kita berjalan dengan lambat tidak seperti biasanya. Ada banyak faktor yang menyebabkan komputer berjalan lambat, salah satunya harddisk yang penuh. Hardisk ini jika penuh akan memperlambat kinerja komputer kita dikarenakan akan membuat komputer menjadi berat. Analoginya hard disk ini sebagai muatan pada mobil. Jika mobil penuh sesak, maka jalannya akan pelan.
Cara mudah untuk mengurangi hard disk yang penuh adalah dengan menghapus file yang tidak berguna atau file sampah. Tapi seringkali kita tidak mengetahui apakah suatu file itu berguna atau tidak, salah sedikit yang kita hapus merupakan bagian dari sistem yang akan membuat komputer menjadi error. Untuk itu disini kita membutuhkan bantuan dari software yang bisa bekerja tepat sasaran.

1. JdiskReport

Aplikasi ini memiliki fungsi untuk menampilkan file secara grafis berupa diagram pie. Dari diagram tersebut, kamu bisa mengidentifikasi folder mana yang paling memenuhi hard drive kamu dan membantu mengidentifikasi jenis file dan folder yang memakan tempat.
Kamu bisa mendownload JdiskReport di:

http://www.jgoodies.com/downloads/jdiskreport/

2. Clonespy

Aplikasi ini akan memudahkan kamu dalam menemukan file yang sama. Seringkali kita mendownload lebih dari satu kali dan tidak tau dimana letak file yang kita pernah download tersebut. Clonespy juga sudah dilengkapi berbagai filter yang akan memudahkan kamu dalam mengorganisir file yang ada di harddisk kamu,
Kamu bisa mendownload Clonespy di :

http://clonespy.com/?Download

Oh ya, semua aplikasi diatas adalah gratis, jadi gunakan dengan sebijak mungkin dan semoga bermanfaat ya.

Info disalin dari web : http://ulisman.com/tips-n-trick/yuk-cari-tau-penyebab-yang-bikin-harddisk-penuh

 

NB : Arsip File Master :

1. jdiskreport-1_4_1-win

2. cspy313